Tanamkan Disiplin Sejak Dini, Babinsa Latih PBB Siswa SMPN 2 Pantai Baru




Rote Ndao - Serda Rony Riberu Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02/pantai Baru Kodim 1627/Rote memberikan  pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada Murid SMPN 2 Pantai Baru Desa Sonimanu Kec.Pantai Baru Kabupaten Rote Ndao.Jumat (24/10/25)

Pelatihan PBB yang diberikan dalam rangka peningkatan kemampuan siswa – siswi serta menanamkan disiplin dan karakter sejak dini sehingga lahir generasi bangsa yang berkualitas.

Menurutnya, PBB juga memiliki manfaat yang sangat berguna bagi Siswa sekolah yaitu melatih daya konsentrasi, mendorong belajar tentang solidaritas tim, belajar mendengar dan patuh serta belajar untuk diam dan mengatur emosi.

Babinsa menyampaikan dalam kegiatan ini Saya melatih secara teori dulu lalu praktek PBB, dan disiplin derap langkah yang tegas dan kompak akan sangat mempengaruhi jiwa dan semangat para siswa siswi,ada banyak materi PBB yang berikan mulai dari gerakan ditempat,gerakan terbatas dan gerakan berpindah tempat.

(pendim 1627/Rote Ndao)

Post a Comment

Previous Post Next Post